Review Netbook Lenovo IdeaPad S10-3

"Lenovo netbook seri S10-3 warna hitam dengan ukuran layar 10.1" dan memiliki berat 1.24 kg ini, bisa dibilang cukup kecil dan ringan untuk dibawa kemana-mana."

0
5137

DATA NETBOOK

SPESIFIKASI

  • Processor Onboard: Intel® Atom™ Processor N550 (1.5 GHz, Cache 1 MB)
  • Chipset: Intel NM10
  • Memory: 1 GB DDR3 SODIMM PC-10600
  • Video Type: Intel® Graphics Media Accelerator 3150 256 MB (shared)
  • Display Size: 10.1″ WSVGA LED
  • Display Max. Resolution: 1024 x 600
  • Display Technology:Standard LED
  • Audio Type: Integrated
  • Speakers Type: Integrated
  • Hard Drive: 320 GB Serial ATA 5400 RPM
  • Networking: Integrated
  • Network Speed: 10 / 100 Mbps
  • Wireless Network Type: Integrated
  • Wireless Network Protocol: IEEE 802.11b, IEEE 802.11g, IEEE 802.11n
  • Wireless Bluetooth: Optional
  • Keyboard Type: QWERTY 64 keys
  • Input Device Type:Touch Pad, Multi-touch Enabled Touchpad
  • Card Reader Provided: SD, MMC, Memory Stick / Stick PRO
  • Interface Provided: 3x USB 2.0, VGA, LAN, Audio
  • Webcamera: 1.3 MP
  • Battery Type: Rechargeable Lithium-ion Battery, 6 cell
  • Power Supply: External AC Adapter
  • Dimension (WHD): 268 x 24.4 x 168 mm
  • Weight: 1.25 kg

REVIEW LAPTOP LENOVO IDEAPAD S10-3

Lenovo netbook seri S10-3 warna hitam dengan ukuran layar 10.1″ dan memiliki berat 1.24 kg ini, bisa dibilang cukup kecil dan ringan untuk dibawa kemana-mana. Penilaian windows 7 untuk kecangihan netbook ini adalah 3.0.

Prosesor N550 yang sudah dual-core, vga shared dan memory 1GB dirasa sudah cukup untuk menjalankan aplikasi office dan browsing. Namun untuk menjalankan aplikasi yang lebih dari itu perlu upgrade memory minimal 2 GB. Jka menjalankan aplikasi yang banyak memakan kinerja dari prosesor maka sistem kipas pendingin akan menyesuaikannya.

Perlu di perhatikan untuk jenis laptop berukuran layar 10.1″ atau kurang dari 10″ pada umumnya tidak dapat menjalankan aplikasi seperti Digital Photo Profesional atau program yang membutuhkan ukuran layar lebih besar dari 10″. Namun jika memaksa ingin tetap menjalankan program seperti tersebut, kita tinggal menggunakan VGA port yang terbubung ke sebuah layar monitor atau lcd.

Memiliki 3 tombol pada samping bawah monitor terdiri dari tombol power sebelah kiri serta tombol recovery dan Quick Start (QS) sebelah kanan. Adapun fungsi dari tombol recovery adalah untuk mengembalikan pengaturan windows ke awal setelah dilakukan backup data os yang akan di recovery, sistem ini akan jalan jika aplikasinya sudah di install. Sedangkan untuk tombol QS memiliki fungsi seperti salah satunya untuk menjalankan aplikasi yang sudah di pilih tanpa harus klik short cut aplikasi pada layar.

Keybord  dengan ukuran tidak terlalu kecil serta menggunakan batrai 6 cell yang mampu beroperasi lebih dari 6 jam tanpa charger, sehingga menjadikan aktifitas didepan netbook tidak terganggu.

(Donny/Kitareview.com)

REVIEW OVERVIEW
Review Laptop Lenovo IdeaPad S10-3
7.8
Previous articleLenovo G460-4061
Next articleReview Netbook Lenovo IdeaPad S110
review-netbook-lenovo-ideapad-s10-3Lenovo netbook seri S10-3 warna hitam dengan ukuran layar 10.1" dan memiliki berat 1.24 kg ini, bisa dibilang cukup kecil dan ringan untuk dibawa kemana-mana.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here