17 Again

0
2112

17 Again
“Film yang sangat menarik, menghibur, serta alur cerita yang ringann sangat cocok untuk ditonton pada saat santai.”

DATA FILM

  • Judul Film: 17 Again
  • Genre: Komedi
  • Sutradara: Burr Steers
  • Produser: Adam Shankman dan Jennifer Gibgot
  • Penulis Sekenario: Jason Filardi
  • Studio Produksi: IMDbPro.
  • Distributor: New Line Cinema
  • Negara: Amerika
  • Bahasa: Inggris
  • Durasi: 102 menit
  • Tanggal Rilis: 17 April 2009 (Amerika)


PEMERAN UTAMA

  • Zac Efron sebagai Mike O’Donnell remaja
  • Leslie Mann sebagai Scarlett O’Donnell dewasa
  • Thomas Lennon sebagai Ned Gold dewasa
  • Matthew Perry sebagai Mike O’Donnell dewasa
  • Sterling Knight sebagai Alex O’Donnell
  • Michelle Trachtenberg sebagai Maggie O’Donnell


SINOPSIS


Sebagai murid SMA yang populer, Mike O’Donnell seolah memiliki segalanya. Dia adalah seorang atlet berbakat yang akan dinilai dalam pertandingan basket untuk mendapatkan besiswa ke perguruan tinggi, namun ia meninggalkan pertandingan dan memutuskan untuk menikahi pacarnya yang saat itu sedang hamil. Dua puluh tahun kemudian, Mike dewasa menemukan hidupnya tidak berlangsung seperti apa yang dia harapkan. Ia berpisah dari istrinya, Scarlett, kemudian dia tinggal bersama Ned Freedman, sahabatnya yang genius software.

Kemudian karirnya di perusahaan farmasi tidak begitu baik, ia tidak pernah mendapatkan kenaikan jabatan dan juga hubungan dengan anak-anaknya yang kurang baik. Setelah untuk kesekian kalinya ia tidak mendapatkan kenaikan jabatan di tempat kerjanya, ia pergi mengunjungi SMA-nya untuk mengenang dirinya saat memperoleh penghargaan dalam olah raga basket dan membandingkan dengan keadaan dirinya pada masa sekarang sekarang.

Saat itulah dia didatangi oleh seorang petugas kebersihan dan berdiskusi mengenai kejayaan Mike ketika berusia 17. Ketika Mike pulang dari sekolah dengan mengendarai mobil, dia melihat sang petugas kebersihan sedang berdiri di pinggir jembatan dan bersiap-siap untuk melompat ke dalam sungai. Melihat hal itu Mike bergegas keluar dari mobil untuk menyelamatkannya, namun ketika sampai di pinggir jembatan, petugas kebersihan itu telah menghilang. Tanpa disadari, Mike terjatuh ke dalam sungai dan berubah menjadi Mike yang berusia 17 tahun.


TRAILER

 


REVIEW


Film ini mengisahkan seorang pria bernama Mike O’Donnell yang merasa telah mengambil keputusan yang salah pada masa mudanya dan ingin kembali lagi ke masa kejayaannya saat SMU. Dan keinginannya pun menjadi kenyataan. Ia pun kembali bersekolah di SMUnya.  Memulai kehidupan kembali di SMA memberikan banyak tantangan bagi Mike, seperti berpkaian keren, memiliki gadget terbaru, dan mendapatkan teman baru. Tapi tidak ada yang lebih berharga baginya selain dapat bersekolah bersama anak-anaknya sendiri.

Di sinilah ia mulai mengenal dengan baik seperti apa sebenarnya anak-anaknya. Mike merasa bersalah karena ia tidak pernah menjadi ayah dan suami yang baik bagi keluarganya. Mike kemudian berteman dengan Alex, anak laki-lakinya dan membantunya untuk memiliki rasa percaya diri untuk bergabung dalam tim basket. Melalui semua kejadian yang dialami Mike selama ia menjadi muda kembali, ia mulai menyadari bahwa sesungguhnya ia telah memiliki kehidupan yang sempurna, namun ia tidak pernah menghargainya. Sekarang, ia harus mencari cara untuk mengubah kembali dirinya seperti semula seta mendapatkan kembali istri dan anak-anaknya.

Bagi penggemar film High School Musical pasti sangat mengenal aktor bernama Zac Efron yang pada film ini berperan sebagai Mike O’Donnell saat berusia 17 tahun. Sama seperti pada film High School Musical, di film ini pun Zac berperan sebagai pemain basket di sekolahnya dan pada beberapa adegan ia pun menari. Berkat aktingnya, film ini memperoleh dua penghargaan Teen Choice Award untuk kategori Choice Movie Actor (Comedy) dan Choice Movie Rockstar Moment. Film ini juga masuk nominasi untuk penghargaan People’s Choice Award kategori Favorite Comedy Movie.

Film yang sangat menarik, menghibur, serta alur cerita yang ringann sangat cocok untuk ditonton pada saat santai. Film ini juga memberikan banyak pelajaran mengenai arti hidup sehingga Anda, dan Kita juga tentunya, harus dapat mensyukuri dan bersiap untuk menghadapi konsekuensi atas keputusan yang telah diambil di masa lalu. Jadi tunggu apa lagi, tonton segera film ini dan anda akan sangat terhibur.

(Marcell/Kitareview.com)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here