Aku Bisa! Anak-Anak Berbicara Tentang Keberanian

0
538

Aku Bisa! Anak-Anak Berbicara Tentang Keberanian
Di buku ini, anak-anak menulis tentang masalah mereka yang berhubungan dengan keberanian.”

DATA BUKU

  • Judul Buku :  Aku Bisa! Anak-Anak Berbicara Tentang Keberanian
  • Jenis Buku: Buku Anak – Seri Cerdas Emosi
  • Judul Asli: I Can Do It! Kids Talk About Courage
  • Penulis: Nancy Loewen
  • Ilustrator: Omarr Wesley
  • Penerbit: Erlangga For Kids
  • Bahasa: Indonesia
  • Cetakan Pertama: 2007
  • Tebal Buku: –
  • Dimensi Buku (P x L): –
  • Website Resmi Penerbit: http://www.erlangga.co.id
  • No. ISBN: 978-979-01-5190-1
  • Harga:
      • Gramedia: Rp.39.800 (update Agustus 2009)


SINOPSIS

Merasa berani dan bersikap berani tidak selalu sama, terutama saat kamu harus mengenakan kacamata baru atau mengangkat tangan di kelas. Tina Truly menjawab semua pertanyaan anak-anak tentang bagaimana menghadapi situasi yang sulit dengan cara yang kreatif dan penuh tanggung jawab. Tina juga memberikan kuis pilihan ganda yang menyenangkan dan biografi pahlawan pribadinya.

REVIEW

Satu lagi dari seri Cerdas Emosi terbitan Erlangga For Kids. Kali ini, yang dibahas adalah tentang keberanian. Di buku ini, anak-anak menulis tentang masalah mereka yang berhubungan dengan keberanian. Surat yang satu ini mungkin bisa menjadi gambaran:

Hai Tina, Guruku ingin aku lebih sering bertanya dan mencoba menjawab pertanyaan di kelas. Tapi aku takut sekali! Bagaimana kalau aku salah? Bagaimana kalau aku lupa apa yang ingin aku katakan?
Kelly si pendiam.

Banyak sekali anak-anak yang memiliki masalah soal keberanian. Kadang-kadang mereka takut bila melakukan kesalahan. Kadang-kadang juga mereka takut bila orang lain menganggap mereka bodoh bila banyak bertanya. Kenapa mereka bisa merasa begitu? Bagaimana caranya ya agar mereka bisa menjadi lebih berani?

Buku ini mungkin bisa menjadi salah satu solusi bagi anak-anak yang mengalami masalah tentang keberanian. Ditulis dalam bentuk surat tanya jawab dengan narasumber seorang anak bernama Tina Truly yang berumur 13 tahun. Tina berusaha untuk menjawab setiap pertanyaan yang masuk dengan sejujur-jujurnya (sesuai dengan namanya, Truly = jujur).  Banyak masalah khas anak-anak yang dibahas dalam buku ini, seperti kekhawatiran, ketakutan saat harus tampil di muka umum, takut melapor saat melihat perbuatan tidak baik seseorang, dan masih banyak lagi.

Buku ini juga menyajikan visualisasi yang cantik. Warna-warna cerah dan gambar yang menarik menghiasi buku ini mulai dari cover depan hingga cover belakang. Sehingga anak-anak dijamin akan menyukainya. Buku ini lebih cocok diberikan pada anak-anak yang sudah memasuki usia SD, terutama kelas 3 keatas yang daya nalarnya sudah mulai berkembang dengna baik. Tapi jangan lupa, orangtua sebaiknya tetap mendampingi anak saat membaca buku yang bagus ini, sehingga bila anak-anak memiliki pertanyaan, kita bisa langsung menjawab dan membahasnya. Selamat membaca!

(Moyya/Kitareview.com)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here